Press ESC to close

Tim Kerja DOMAN 10 Distrik dan 166 Kampung Terbentuk

MANOKWARI, KALAWAI NEWS.COM,- Tersisa 24 hari menuju tanggal 27 Agustus 2024 untuk pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pegunungan Arfak periode 2024-2029.

Paslon Dominggus Saiba dan Andi Salabai kebut pembentukan tim kerja pemenangan mulai dari tim inti pemenangan yang terdiri dari ketua, sekretaris dan bendahara partai pengusung dan pendukung, tim kerja yang ada di 10 distrik, dan kordinator tim kerja di 166 kampung.

“Waktu sudah semakin dekat sehingga saya minta semua tim kerja partai mulai membangun komunikasi dan kordinasi bentuk tim kerja. Puji Tuhan hari ini kita sudah bentuk tim kerja tingkat distrik dan kampung di seluruh Pegaf,” kata Dominggus Saiba, Minggu (4/8/2024).

Senada dengan itu, Ketua DPC Demokrat Pegunungan Arfak, Amon Ahoren S.E menambahkan tim kerja pemenangan tingkat kabupaten sudah terbentuk. Diakuinya dalam waktu singkat tim kerja di 10 distrik dan 166 kampung juga telah terbentuk.

Pihaknya meminta agar tim kerja yang berstatus ASN dan penyelenggara pemilu baik panwas maupun PPD tidak dimasukan dalam tim. Hal ini guna menjaga netralitas selama pelaksanaan pemilukada.

“Untuk SK setelah semua tersusun, Bapa calon Bupati dan Wakil balik dari Jakarta dan menandatangani SK Tim Kerja dan fix mendaftar di KPU,” pungkas Amon Ahoren.

 

[Yohanis Ajoi/KN 01]

@Katen on Instagram
This error message is only visible to WordPress admins

Error: No feed with the ID 1 found.

Please go to the Instagram Feed settings page to create a feed.