


MANOKWARI SELATAN, KALAWAI NEWS.COM,- Pengurus DPC Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia [GAMKI] Kabupaten Manokwari Selatan memberikan apresiasi atas kinerja dan kepemimpinan Markus Waran M.Si dan Wempi Rengkung selama menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati dua periode di Mansel.

Markus Waran dan Wempi Rengkung dinilai telah berhasil meletakkan dasar pembangunan infrastruktur dan perekonomian serta pemerintahan yang baik bagi Bernard Mandacan dan Mesak Inyomusi yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan.
“Kami atas nama Pemuda Kristen di Mansel menyampaikan Terima kasih atas jasa baik Markus Waran dan Wempi Rengkung selama 10 tahun telah membangun Mansel,” sebut Sekretaris DPC GAMKI Manokwari Selatan, Eliaser Toansiba kepada KALAWAI, Kamis [20/2/2025].
Eliaser menyebutkan dengan dilantiknya Bernard Mandacan dan Mesak Inyomusi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Selatan maka tampuk pemerintahan bergeser dari Markus Waran ke Bernard Mandacan.
Ia mengingatkan agar dasar pijak pembangunan yang telah diletakkan oleh Markus Waran – Wempi Rengkung agar tidak diabaikan dan menjadi pedoman untuk ditingkatkan.
“Selamat bertugas kami ucapkan untuk Bernard Mandacan dan Mesak Inyomusi semoga dapat membangun Kabupaten Mansel menjadi lebih baik lagi 5 tahun ke depan,” pungkas Eliaser Toansiba.
[Yohanis Ajoi/KN 01]